Bahan

Alternatif Pengganti Alkohol (Bahan Beralkohol) dalam Cooking dan Baking

Saya postingkan alternatif Pengganti Alkohol dalam Cooking dan Baking, yang disarikan dari Halal MUI dan The Art of Halal Food.
Semoga berguna..

• Apple Brandy  Diganti dengan jus apel tanpa pemanis. Rasanya tidak sama dengan Brandy, akan tetapi akan didapatkan aroma yang sama.
• Brandy  Sirup buah cerry yang sangat kental atau selai cerry dapat mengganti bahan ini.
• White wine  Dapat diganti dengan jus anggur, sari buah apel, kaldu sayuran maupun air biasa.
• Red Wine  Sangat cocok diganti dengan jus anggur, jus cranberry dan jus tomat.
• Muscat  Jenis minuman ini dapat diganti dengan jus anggur yang ditambah dengan air dan gula putih.
• Vodka  Diganti dengan sari buah apel atau jus anggur yang dicampur dengan perasan jeruk nipis.
• Bourbon  Rasa manisnya dapat diganti dengan ekstrak vanilla, jus cranberry atau jus anggur.
• Mirin  Jus anggur yang dicampur dengan perasan air jeruk lemon dapat menggantikan karakter rasa dan aroma dari minuman asal Jepang ini. Bisa juga dengan juice jeruk lemon dilarutkan dalam air.
• Ang Ciu  Arak merah asal Cina ini dapat diganti dengan campuran kecap asin dan perasan jeruk limau.

• Amaretto  Ekstrak Almond. (Pakai 1/4 – 1/2 sdt ekstrak almond untuk 2 sdm Amaretto.
• Anisette  Anise Italian soda syrup atau fennel.
• Beer  Chicken broth, beef broth, mushroom broth, white grape juice, ginger ale.
• Bourbon  Ganti dengan 1 1/2 – 2 teaspoons of ekstrak vanilla non alcohol.
• Brandy  Subtitusi dengan air, white grape juice, apple cider atau jus apel, dilarutkan dalam peach atau apricot syrups. (Substitusi dengan jumlah yang sama dengan cairan)
• Champagne  Ginger ale, sparkling apple cider, sparkling cranberry juice, atau sparkling white grape juice.
• Cointreau  Orange juice atau frozen orange juice concentrate.
• Coffee Liqueur  Untuk mensubtitusi 2 sdm liqueur, gunakan 1/2-1 sdt ekstrak coklat dan 1 sdt kopi instan yang sudah dilarutkan dengan 2 sdm air. Bisa juga diganti dengan expresso, non-alcoholic coffee extract atau coffee syrup.
• Cognac  Juice dari buah peaches, apricots, atau pears.
• Creme de menthe  Spearmint extract atau oil of spearmint dilarutkan dengan sedikit air atau jus anggur.
• Grand Marnier or Orange-Flavored Liqueur  Unsweetened orange juice concentrate atau orange juice. (Substitute 2 sdt unsweetened orange juice concentrate atau 2 sdm orange juice dan 1/2 sdt orange extract untuk 2 sdm Grand Marnier)
• Kahlua  Kopi atau cairan beraroma coklat. (Substitusi ½-1 sdt chocolate extract atau substitusi ½- 1 sdt kopi instan dalam 2 sdm air untuk 2 sdm Kahlua)
• Kirsch  Syrup atau jus cherries, raspberries, boysenberries, currants, atau cider. (Substitusi dengan jumlah yang sama dengan cairan)
• Peppermint Schnapps  Non-alcoholic mint atau peppermint extract, mint Italian soda syrup, atau pakai saja daun mint.
• Port Wine, Sweet Sherry, or Fruit-Flavored Liqueur  jus jeruk atau jus apel. (Substitusi dengan jumlah yang sama dengan cairan)
• Rum (light atau dark)  Air, white grape juice, jus nanas, jus apel, apple cider, atau sirup beraroma ekstrak almond. (Substitusi dengan jumlah yang sama dengan cairan)
• Sake  Rice vinegar.
• Sherry or Bourbon  Jus jeruk atau jus nanas, peach syrup, atau non-alcoholic vanilla extract. (Substitusi jumlah yang sama dengan cairan 1-2 sdt ekstrak vanilla)
• Southern Comfort  Peach flavored nectar combined with a small amount of cider vinegar.
• Tequila  Cactus juice atau nectar.
• Triple Sec  Orange juice concentrate, jus jeruk, parutan kulit jeruk atau orange marmalade.
• Vermouth, Dry White grape juice, white wine vinegar, atau non-alcoholic white wine.
• Vermouth, Sweet Jus apel, jus anggur, balsamic vinegar, air dengan lemon juice.
• Whiskey  Jika jumlahnya hanya sedikit, dihilangkan saja.
• Vodka White grape juice atau apple cider dengan lime juice atau gunakan air biasa saja.

Pengganti wines:
• Gewurztraminer – Jus white grape dengan jus lemon.
• Grappa – Jus anggur.
• Port Wine – Concord grape juice dengan tambahan parutan jeruk nipis, cranberry juice dengan tambahan lemon juice, or grape juice concentrate. Substitusi dengan jus jerk atau jus apel untuk wine yang ringan.
• Red Wine – Red grape juice, cranberry juice, chicken broth, beef broth, vegetable broth, clam juice, fruit juices, flavored vinegar. (Substitusi dengan jumlah cairan yang sama)
• White Wine – Water, chicken broth, vegetable broth, white grape juice, ginger ale, white grape juice.
• Sweet White Wine – Jus anggur putih plus 1 sdt sirup jagung. (Substitusi dengan jumlah cairan yang sama).

26 thoughts on “Alternatif Pengganti Alkohol (Bahan Beralkohol) dalam Cooking dan Baking”

  1. Mba, saya kan mau buat mushroom sauce. Di resep nya sendiri ada bahan white wine. Bahan pengganti yg paling cocok untuk white wine apa yaa? Yg aroma dan rasa nya menyerupai dan hampir sama persis dengan white wine. Terima kasih

    1. Hehe… mas Iega, saya gak pernah merasakan white wine seperti apa tuh jadi ga bisa bayangin dengan pas.
      Tapi kalau dari referensi sih bisa disubtitusi dengan jus apel segar, kaldu sayuran atau kaldu ayam. Semoga membantu.

  2. Maaf mbak, untuk pengganti vermouth kenapa dengan balsamic vinegar ya?? Kan balsamic vinegar mengandung alkohol karena dicampur dengan wine di dalamnya. Bukannya itu justru harus diganti bukannya menjadi pengganti???

    1. White wine vinegar adalah produk fermentasi dari white wine. Jadi white wine-nya difermentasi lebih lanjut. Istilah gampangnya adalah vinegar (cuka) yang dibuat dari white wine. Sedangkan cooking white wine adalah white wine itu sendiri yang dipakai untuk memasak.

  3. Trimakasih utk infonya mbak…sangat bermanfaat sekali.
    Boleh tanya? Sake diganti rice vinegar, berarti rice vinegar halal ya? selama ini saya ingin make tp ragu2…

    Thanks a lot

  4. anakku minat patiseri, tentunya berhubungan dengan bahan-bahan di atas…trim’s alot atas infonya…semoga Allaah membalas ilmu yang telah Mbak berikan.

Leave a reply to bakingnfood Cancel reply